Analisa Lingkungan Bisnis (Pengusaha Batik)
Foto : katadata.co.id Saat ini saya merupakan seorang pengusaha dan pengrajin batik yang brand produknya sudah mulai dikenal oleh masyarakat. Dewasa ini teknologi desain dan pencetakan sudah semakin maju terutama untuk menyongsong era industri 4.0. Dalam menghadapi dinamika perkembangan teknologi tersebut saya dihadapkan dengan pilihan bertahan dengan cara tradisional atau beralih menggunakan teknologi yang lebih modern. Untuk cara dan teknik membatiknya sendiri saya lebih memilih untuk mempertahankan teknologi pembuatan khas tradisional yang sudah sejak dahulu dilakukan yaitu dengan menggunakan canting yang mengusung tema kebudayaan maupun kebiasaan bangsa Indonesia, karena dengan begitu kita tetap dapat melestarikan serta memperkenalkan batik ke pasar nasional maupun pasar internasional ditengah zaman yang semakin modern ini. Menurut saya mengganti cara atau teknik asli membatik yang telah diwariskan sejak zaman dahulu bukanlah opsi pilihan yang tepat dilakukan karena